Menu

Mode Gelap
Gawat!! Jembatan Penghubung Desa Lubuk Agung Ke Desa Sungai Sarik Sudah Mulai Ambruk Pengurus PWI Pusat 2025–2030 Resmi Dikukuhkan di Solo, Ketua Umum Akhmad Munir: Persatuan Adalah Kunci Kejaksaan Negeri Karo Tetapkan dan Tahan Istri Terdakwa Tindak Pidana Korupsi Pupuk Subsidi Kades Lipat Kain Selatan Diduga Memberhentikan Sepihak Dan Menggelapan Gaji Perangkat Desa JAM Pidsus Kejagung RI Periksa 16 Saksi Terkait Perkara Pemberian Kredit Sritex Kapolri Jelaskan Pentingnya Jaga Kamtibmas, Singgung Dampak Kerusuhan pada Perekonomian Nasional

NASIONAL

Ketua PWNU Jawa Barat Dukung Polri Berantas Judi dan Premanisme

badge-check


					Foto: Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, KH. Juhadi Muhammad. Perbesar

Foto: Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, KH. Juhadi Muhammad.

Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Barat, KH. Juhadi Muhammad, memberikan dukungan penuh kepada Polri khususnya kepada Kepolisan Daerah Jawa Barat dalam memberantas judi kasino dan aksi premanisme yang masih ditemukan.

Bandung, Infoindependen.com – Menurut KH. Juhadi, tindakan tegas Polri ini sangat penting supaya suasana di lingkungan kita bisa aman dan nyaman, tanpa gangguan yang bikin resah warga. Apalagi, judi dan premanisme jelas merusak tatanan sosial dan moral yang kita jaga bersama.

“Momen HUT Bhayangkara ke-79 ini jadi waktu yang pas untuk mengingatkan bahwa kerjasama semua pihak, termasuk organisasi seperti NU, sangat dibutuhkan untuk saling membantu tugas Polri dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat,” ujar KH. Juhadi, pada Senin (07/7/2025).

KH Juhadi mengajak semua pihak untuk saling mendukung agar upaya pemberantasan hal-hal negatif seperti judi dan premanisme bisa berjalan lancar dan memberi dampak nyata di lapangan.

Beliau juga mengajak warga Jawa Barat khususnya untuk aktif melaporkan kalau melihat ada kegiatan judi atau premanisme di sekitar. Dengan begitu, Polri bisa lebih cepat bertindak dan menjaga ketertiban masyarakat.

KH. Juhadi yakin, kalau semua pihak peduli dan kerjasama, masalah ini bisa diatasi dengan lebih baik.

“Kami menekankan pentingnya kolaborasi antara tokoh agama, masyarakat, dan aparat keamanan serta pemerintah terkait supaya lingkungan kita lebih aman dan damai. Lewat edukasi dan gotong royong, kita bisa menjaga generasi muda dari pengaruh buruk judi dan premanisme yang bisa merugikan masa depan mereka,” tuturnya.

“Di momen hari besar Polri ini, saya atas nama PWNU Jawa Barat, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-79 untuk Polri,” tambahnya.

Beliau berharap Polri terus profesional dan semakin dekat dengan masyarakat, supaya keamanan di negeri ini selalu terjaga dengan baik. Dengan dukungan semua pihak, Indonesia pasti bisa jadi tempat yang lebih baik dan aman buat kita semua. (Kontributor: Jimmy G. )

Baca Lainnya

Pengurus PWI Pusat 2025–2030 Resmi Dikukuhkan di Solo, Ketua Umum Akhmad Munir: Persatuan Adalah Kunci

4 Oktober 2025 - 22:21 WIB

Kapolri Jelaskan Pentingnya Jaga Kamtibmas, Singgung Dampak Kerusuhan pada Perekonomian Nasional

1 Oktober 2025 - 13:16 WIB

Presiden Prabowo Tegaskan Pemimpin Harus Berani Bercita-Cita Tinggi dan Menyelamatkan Kekayaan Bangsa

1 Oktober 2025 - 13:10 WIB

Program Jaga Desa Dari Kejaksaan Efektif Tekan Praktik Korupsi Perangkat Desa

1 Oktober 2025 - 13:03 WIB

Polri Mutasi 60 Personel, Mulai Dari Dankorbrimob Hingga Sejumlah Kapolda

26 September 2025 - 14:19 WIB

Trending di HEADLINE