Medan, Infoindependen – Pelaku begal sadis yang bulan lalu beraksi di kawasan sekitar Underpass Titi Kuning, Jalan Tritura, Medan Johor, Medan, Provinsi Sumatra Utara (Sumut) ditembak mati oleh personel Polsek Medan Baru Polrestabes Medan, Rabu (19/2/2020) malam lalu.
Begal berinisial MK alias Kiki (22) ini ditembak karena hendak menyerang petugas ketika ditangkap aparat Kepolisian sesaat setelah membegal lagi di Jalan Sei Padang Medan Rabu (19/2/2020) malam kemarin. Seorang rekan Kiki berinisial ASM alias Putra.
Demikian keterangan yang diperoleh dari konferensi pers Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Jhonny Edison Isir SIK MTCP, di Rumah Sakit Bhayangkara Medan, Kamis (20/2/2020).
Sebelumnya, aksi sadis begal ini terjadi di pada Selasa (7/1/2020) sekitar pukul 05.30 WIB. Korban bernama Wakid (61), pagi itu berkendera sepeda motor seorang diri. Wakid cidera parah, tangannya patah dan urat arterinya putus. Aksi ini sempat viral di media sosial berdasar bukti rekaman CCTV di dekat lokasi. Wakid dirawat di Rumah Sakit Mitra Sejati Medan.
Kapolres mengatakan, petugas Polsek Medan Baru sebelumnya menangkap dua begal itu di Jalan Mongonsidi, Medan, Rabu (19/2/2020) malam, dalam sebuah patroli. Rupanya, keduanya baru saja membegal di Jalan Sei Padang, Medan. “Keduanya ditangkap oleh personel Polsek Medan Baru, ”terang Jhonny.
Pada saat petugas memeriksa barang bukti yang digunakan pelaku setiap melakukan aksinya, rupanya Kiki mencoba melawan petugas. Kiki mengambil senjata tajam dan menyerang petugas. Aksi aparat yang hendak menangkapnnya, dilawan dengan senjata tajam, petugas langsung menembak Kiki.
Kiki kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Medan. Namun, dokter menyatakan Kiki sudah meninggal dunia. (Zahendra)